www.jurnalriau.co
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
 
Musyawarah Daerah MUI Ke V Tahun 2023
Sekda Harapkan Sinergitas MUI Wujudkan Kemajuan Bagi Rokan Hulu
Kamis, 07-09-2023 - 17:09:57 WIB

TERKAIT:
   
 

Jurnalriau.co| Rohul - Sekretaris Daerah Rohul, Muhammad Zaki S.STP M.Si buka secara Resmi Musda V MUI Rokan Hulu, Rabu (06/09) di Convention Hall Masjid Islamic Center Rohul, Pasir Pengaraian. 


Dimana Melalui Musyawarah Daerah (Musda) V Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Rokan Hulu tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Rohul ajak seluruh elemen masyarakat untuk dapat bersatu di tengah keberagaman. 

Diakui Zaki, seiring dengan berkembangnya dinamika kehidupan, juga diikuti dengan meningkatnya tantangan yang akan dihadapi oleh sebuah organisasi. oleh sebab itu diperlukan suatu forum bagi berlangsungnya suatu proses evaluasi atas pelaksanaan program kerja, serta dirumuskannya langkah penyempurnaan yang diperlukan untuk mengimbangi pesatnya perkembangan zaman yang semakin tak terbendung.

"Berkenaan dengan hal tersebut, sebuah organisasi perlu mengkaji kembali terhadap program-program yang sudah dan yang belum dilakukan. kelemahan dan masalah apa saja yang dihadapi, serta merumuskan langkah-langkah penyempurnaan apa dan bagaimana yang harus dilakukan untuk masa mendatang," jelas Sekda. 

Sambung Sekda,MUI merupakan rumah besar umat Islam yang diharapkan dapat menyelesaikan berbagai permasalahan umat sekaligus berperan sebagai penyejuk umat, sehingga kehidupan umat beragama dapat kondusif, aman dan damai.

"Oleh karena itu, kami mengingatkan kepada semua tentang betapa berharganya kerukunan antar umat beragama di tengah beragamnya keyakinan dan pandangan, kita harus selalu ingat bahwa kita adalah satu bangsa, satu Indonesia, yang harus bersatu demi kemajuan bersama," tambahnya. 

Melalui Musda tahun 2023 ini, Sekda menghimbau kepada seluruh keanggotan MUI Rohul untuk mendiskusikan berbagai isu dan tantangan yang dihadapi oleh umat beragama di Kabupaten Rokan Hulu, negeri seribu suluk ini. Yang mana dadi isu dan tantangan itu, kita dapat bersama-sama mencari solusi terbaik tentang bagaimana memperkuat barisan, bersatu dalam keberagaman serta berperan dalam membangun moralitas dan etika yang baik di tengah masyarakat, 

"Bagaimana kita bisa memberikan kontribusi positif bagi pembangunan untuk memajukan daerah yang sama-sama kita banggakan ini," terang Sekda. 

Selain daripada itu, Muhammad Zaki juga berharap pelaksanaan Musda MUI V Kabupaten Rokan Hulu tahun 2023 dapat berjalan baik dan sukses daei awal hingga akhir. 

Sementara itu, Kakan Kemenag Rohul, Zulkifli Syarif yang turut hadir dalam acara juga menjelaskan ada empat agenda dalam pelaksanaan Musda V MUI Kabupaten Rokan Hulu tahun 2023.

"Yang pertama yakni penyampaian laporan pertanggungjawaban kerja oleh Ketua MUI Rohul masa bhakti 2018-2023, yang kedua membahas terkait program kerja pengurus MUI tahun 2023-2028, yang ketiga memberi rekomendasi serta saran bagi Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu serta umat islam dunia, dan yang paling terpenting adalah pemilihan ketua MUI masa bhakti 2023-2028," jelasnya

Diakui Kakan Zulkifli, kehadiran para ulama ini sangat berpengaruh dalam perkembangan dunia, selain sebagai pengawal kaidah umat Islam, juga berperan penting dalam membangun kerukunan antar umat beragama. 

"Di MUI ini ada tradisi memilih ketua itu melalui musyawarah mufakat, sehingga untuk memilih ketua sendiri kita lakukan dengan cara tersebut," terangnya. 

Kegiatan Musda V MUI Kabupaten Rokan Hulu sendiri diikuti oleh 52 orang dari MUI Kabupaten, 32 orang dari MUI tingkat Kecamatan, dan 20 orang dari unsur pimpinan Ponpes yang ada di Rokan Hulu serta KUA dan Ormas Islam yang ada di Kabupaten Rokan Hulu. 


Penulis:JK



 
Berita Lainnya :
  • Sekda Harapkan Sinergitas MUI Wujudkan Kemajuan Bagi Rokan Hulu
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Mantan Camat Tenayan Raya Nilai Penetapan Dirinya Sebagai Tersangka Tidak Prosedural
    2 Ketua SOIna Riau Hj Novilia Kembali Raih Prestasi Membanggakan
    3 Giat Vaksinasi Massal di Premiere Pekanbaru
    Kapolda Riau: Kita Dukung Penuh Program Strategis Nasional Vaksinasi Covid-19
    4 Gelar Pasar Murah, Angkasa Pura Berbagi Sambut Ramadhan 1442 H
    5 Sejumlah Alumni ITB Kunjungi Pendiri KAMI Syahganda di Bareskrim Polri
    6 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Kembali "Berbagi" di Ramadhan 1442 H
    7 Ratusan Petugas Bandara SSK II Pekanbaru Divaksinasi Massal
    8
    9
    10
     
    Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2019 PT. Mimbar Melayu TBK, All Rights Reserved