www.jurnalriau.co
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
 
Dr.Hj.Misharti Bersama Wakil Bupati Rohul Serahkan Santunan Bagi Anak Yatim Kenegerian Rokan
Selasa, 25-07-2023 - 20:22:40 WIB
Wakil Bupati Rohul H.Indra Gunawan Bersama Anggota DPD RI Dr Hj Misharti Foto Bersama 37 Anak Yatim Di Kenegerian Rokan Kecamatan Rokan IV Koto
TERKAIT:
   
 


Jurnalriau.co|Rohul - Suatu kewajiban rutin tahunan yang dilakukan masyarakat di Kenegerian Rokan Kecamatan Rokan IV Koto Kabupaten Rokan Hulu, dengan memberikan jamuan serta santunan bagi anak-anak yatim yang ada di Kenegerian Rokan, yang mana pada tahun 2023 ini dipusatkan di masjid Al Mukaromah Desa Rokan Koto Ruang, Senin (24/7/2023).

Pada kegiatan ini turut dihadiri Wakil Bupati Rokan Hulu H.Indra Gunawan bersama Ketua DPD RI Dr.Hj.Misharti, terpantau juga hadir Kakan Kemenag Rohul H.Zulkifli Syarif, Kasat Pol PP Rohul Ridarmanto, Camat Rokan IV Koto Farid Toha, Kabag Kesra Rohul UmZakirman, Kepala Desa Rokan Koto Ruang Alexusanto, Tokoh Adat dan Masyarakat serta Anak Anak Yatim yang akan diberikan Santunan. 

Kegiatan yang di awali dengan arak arakan ini turut diikuti Anggota DPD RI dan Wakil Bupati Rokan Hulu menuju masjid al Mukaromah Desa Rokan Koto Ruang Kecamatan Rokan IV Koto diiringi dengan zikir sepanjang jalan arak arakan berlangsung.

Setibanya di Masjid Al Mukaromah, Wakil Bupati bersama Anggota DPD RI dan anak anak yatim disambut oleh para tokoh adat dan masyarakat yang telah mempersiapkan untuk memberikan jamuan bagi anak anak yatim di Kenegerian Rokan.

Selaku Ketua Panitia Apriandi menjelaskan bahwa pada tahun ini dalam penyantunan yang dilakukan sebanyak 37 orang anak yatim dengan santunan yang diperoleh masing masingnya sebesar lebih kurang 3 jt Rupiah ditambah satu pasang baju. Bersumber dari berbagai donatur dimana penyantunan anak yatim di kenegerian Rokan ini sudah menjadi tanggung jawab rutin yang dilakukan pada setiap tahunnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Rokan hulu selaku Orang no 2 di Rohul inipun mengajak kepada semua masyarakat kiranya bersama sama mengulurkan tangan dan memberikan dukungan, cinta, serta harapan. Berbagi kebahagiaan dan kebaikan kepada sesama adalah salah satu bentuk kepedulian kita sebagai masyarakat yang berbudaya dan beradab.

"Acara santunan anak yatim merupakan momen yang sangat istimewa bagi kita semua. Saat-saat seperti ini mengajarkan kita untuk lebih peka terhadap sesama, terutama kepada anak-anak yang telah kehilangan sosok orang tua. Mereka adalah bagian dari masyarakat kita yang perlu mendapatkan perhatian dan kasih sayang lebih dari kita semua" ujarnya.

 Dirinya berharap semoga acara santunan anak yatim ini dapat menjadi langkah awal untuk lebih peduli dan berempati terhadap mereka yang membutuhkan tidak hanya pada nak yatim namun juga yatim piatu yang lebih utama serta juga diperlukan perhatian terhadap kaum dhuafa. Mari kita jadikan kegiatan sosial seperti ini sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari, karena memberi adalah anugerah yang tak ternilai harganya bagi penerima maupun pemberi.
 

Ditempat yang sama, Anggota DPD RI Dr.Hj.Misharti,M.Si menuturkan bahwa dirinya sangat mengapresiasi tradisi yang dilakukan ini, sebab bagaimanapun anak anak yatim ini sangat membutuhkan uluran tangan dan dukungan dari kita semua. Oleh karena itu apresiasi yang luar biasa patut diberikan kepada Pihak Kecamatan, Desa dan Masyarakat di Kenegerian Rokan ini.

Dirinya berharap semoga dengan adanya kegiatan seperti ini anak anak yatim bisa benar-benar terbantu dalam kebutuhannya sehari-hari, semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan tidak hanya ada di Kenegerian Rokan namun juga di setiap daerah yang ada di Negara kita ini.


Penulis:JK




 
Berita Lainnya :
  • Dr.Hj.Misharti Bersama Wakil Bupati Rohul Serahkan Santunan Bagi Anak Yatim Kenegerian Rokan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Mantan Camat Tenayan Raya Nilai Penetapan Dirinya Sebagai Tersangka Tidak Prosedural
    2 Ketua SOIna Riau Hj Novilia Kembali Raih Prestasi Membanggakan
    3 Giat Vaksinasi Massal di Premiere Pekanbaru
    Kapolda Riau: Kita Dukung Penuh Program Strategis Nasional Vaksinasi Covid-19
    4 Gelar Pasar Murah, Angkasa Pura Berbagi Sambut Ramadhan 1442 H
    5 Sejumlah Alumni ITB Kunjungi Pendiri KAMI Syahganda di Bareskrim Polri
    6 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Kembali "Berbagi" di Ramadhan 1442 H
    7 Ratusan Petugas Bandara SSK II Pekanbaru Divaksinasi Massal
    8
    9
    10
     
    Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2019 PT. Mimbar Melayu TBK, All Rights Reserved