www.jurnalriau.co
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
 
Antisipasi Virus Novel Corona
Rumah Sakit Umum Daerah Rokanhulu Lakukan Kesiap Siagaan, Serta Lakukan Simulasi Identifikasi
Rabu, 29-01-2020 - 09:48:20 WIB

TERKAIT:
   
 

Rokanhulu/Jurnalriau.co - Virus yang menjadi wabah internasional dan menjadi perhatian dunia merupakan Virus yang berasal dari hewan dan terjangkit pada manusia sehingga menyebar ke manusia lain nya, dan pertama kali tersebar di Cina tepatnya Kota Wuhan, adapun Virus ini dikenal dengan  Virus Novel Corona (nCov). 

maka dalam hal itu Diskes Provinsi Riau mengintruksikan kepada seluruh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Riau agar kiranya melakukan kesiap siagan terhadap segala kemungkinan yang terjadi. 

RSUD Rokanhulu saat ini, Selasa 28 Januari 2020, mulai melakukan kesiap siagan terhadap penyebaran Virus Corona , yang mana dapat diketahui langkah ini diambil dikarenakan wilayah Rokanhulu umum nya Riau juga merupakan wilayah berbatasan langsung dengan Malaysia, serta banyak nya pelabuhan pelabuhan dan bandara yang merupakan jalur akses pengunjung yang datang dan melintasi riau maupun Rokanhulu. 

Dikarenakan Virus Corona ini merupakan wabah internasional maka Dinas Kesehatan melalui RSUD Rohul mulai melakukan kesiap siagaan berupa simulasi penanganan serta menyiapkan ruangan isolasi jika nanti terdapat terjangkitnya pasien. 

Diruangan kerjanya dr.Novil Raykel direktur RSUD Rohul saat diwawancarai menjelaskan bahwa yang pertama akan dilakukan adalah persiapan kesiap siagaan terhadap infeksi Virus Corona, meski belum ada kasus namun setiap rumah sakit tetap harus melakukan identifikasi terhadap pasien. 

dr. Novil menambahkan adapun pertama yang perlu di identifikasi seperti gejala demam tinggi, batuk yang lama dan yang paling penting orang bersangkutan pernah melakukan perjalanan ke luar negeri. 

Selanjutnya tambah Novil "meskipun rumah sakit kita belum di tunjuk secara resmi untuk menjadi tempat rujukan namun kita harus bersiap siap terutama terhadap persiapan tenaga kesehatannya agar melakukan identifikasi yang tepat dan melakukan laporan secepatnya sehingga nanti kita dapat melakukan hal hal yang bersifat antisipasi terhadap penyakit, termasuk juga alat alat perlindungan diri, ruang isolasi yang kita adakan di rumah sakit, tentu kita harus siap selalu"

Sejauh ini pihak rumah sakit maupun puskesmas masih hanya melakukan identifikasi sedangkan untuk penanganan nanti jika ada yang teridentifikasi maka akan ada nanti rumah sakit yang ditunjuk husus untuk tempat penanganan terhadap penyakit Virus Corona ini. 

"yang terpenting saat ini adalah identifikasi, jika nanti ada suspek maka kita akan lakukan laporan dan melakukan screning terhadap pasien sehingga tidak menjadi suatu kegaduhan di masyarakat, sehingga nanti apapun yang terjadi tidak akan menimbulkan keresahan bagi masyarakat dengan memberikan informasi yang benar, jangan nanti setiap pasien yang demam tinggi, kemudian batuk batuk lama tidak sehat maka divonis terkena virus corona, oleh karena itu kita sebelum memberikan informasi maka harus dilakukan dahulu screning terhadap pasien" ucap Novil. 

Selanjutnya pihak rumah sakit umum daerah (RSUD)  Rokanhulu akan melakukan simulasi terhadap penanganan dan identifikasi Virus Novel Corona ini pada  Kamis 30 Januari 2020 Pagi. (JK) 



 
Berita Lainnya :
  • Rumah Sakit Umum Daerah Rokanhulu Lakukan Kesiap Siagaan, Serta Lakukan Simulasi Identifikasi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Mantan Camat Tenayan Raya Nilai Penetapan Dirinya Sebagai Tersangka Tidak Prosedural
    2 Ketua SOIna Riau Hj Novilia Kembali Raih Prestasi Membanggakan
    3 Giat Vaksinasi Massal di Premiere Pekanbaru
    Kapolda Riau: Kita Dukung Penuh Program Strategis Nasional Vaksinasi Covid-19
    4 Gelar Pasar Murah, Angkasa Pura Berbagi Sambut Ramadhan 1442 H
    5 Sejumlah Alumni ITB Kunjungi Pendiri KAMI Syahganda di Bareskrim Polri
    6 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Kembali "Berbagi" di Ramadhan 1442 H
    7 Ratusan Petugas Bandara SSK II Pekanbaru Divaksinasi Massal
    8
    9
    10
     
    Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2019 PT. Mimbar Melayu TBK, All Rights Reserved