www.jurnalriau.co
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
 
Hari Bhayangkara Ke 76 Secara Serentak, Jajaran Polres Rohul Ikuti Giat Doa Bersama Secara Virtual
Sabtu, 02-07-2022 - 09:20:42 WIB

TERKAIT:
   
 

Jurnalriau.co | Rohul - Dalam rangka hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022 yang dipimpin Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo lakukan Doa bersama Lintas Agama secara serentak yang diikuti Polres Rokan Hulu (Rohul) secara virtual, Jumat (1/7/2022).


Doa bersama tersebut, digelar di Makopolres Rohul, Desa Suka Maju, Kecamatan Rambah, dipandu Imam Masjid Al Wahid Polres Rohul Ustadz Sholihin SAg dan Pendeta Bachtiar Gultom STh.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Rohul AKPB Eko Wimpiyanto Hardjito, SIK, Waka Polres Kompol Erol Ronny Risambessy SIK, para Kabag, Kasat, Ketua Bhayangkari  Ny Asti Wimpi,  Pengurus Bhayangkari Cabang Rohul, Danramil 02 Rambah, Kapten Inf Taufik Sihombing dan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Rohul AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK menyampaikan, doa bersama lintas agama dalam Hari Bhayangkara Ke- 76 Tahun 2022 ini digelar untuk meminta keberkahan dan perlindungan kepada seluruh Personel Polres Rohul.

 “Semoga selalu diberikan keberkahan, kesehatan, perlindungan dalam melaksanakan amanah dan mendukung serta mengawal kebijakan pemeeintah,” kata AKBP Eko 

AKBP Eko, meminta doa dari para tokoh agama yang telah hadir dalam kegiatan doa bersama lintas agama ini. 

“Tentunya kami juga memohon doa dari para tokoh dan pemuka agama agar seluruh Personel kami diberikan keselamatan dan kekuatan agar dapat melaksanakan tugas melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Kasusbsi Si Humas AIPDA Mardiono Pasda SH mengungkapkan kegiatan ini diikuti para pemuka dan tokoh agama dan Personil Polres Rohul.

“Kita melaksanakan doa bersama lintas agama ini diikuti para Personel Polri TNI beserta para pemuka atau tokoh agama Islam, Kristen dan lainnya yang merupakan contoh persatuan kebinekaan di Polres Rohul dalam beragama yang menjadi pondasi kuat dalam persatuan,” tambah Mardiono.

AIPDA Mardiono, mengatakan kegiatan doa bersama ini dilaksanakan serentak, Polda dan Polres seluruh Indonesia. 

“Dalam kegiatan ini juga dilakukan secara virtual dan serentak yang dipimpin langsung Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo,” tutup AIPDA Mardiono Pasda SH mengakahiri



 
Berita Lainnya :
  • Hari Bhayangkara Ke 76 Secara Serentak, Jajaran Polres Rohul Ikuti Giat Doa Bersama Secara Virtual
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Mantan Camat Tenayan Raya Nilai Penetapan Dirinya Sebagai Tersangka Tidak Prosedural
    2 Ketua SOIna Riau Hj Novilia Kembali Raih Prestasi Membanggakan
    3 Giat Vaksinasi Massal di Premiere Pekanbaru
    Kapolda Riau: Kita Dukung Penuh Program Strategis Nasional Vaksinasi Covid-19
    4 Gelar Pasar Murah, Angkasa Pura Berbagi Sambut Ramadhan 1442 H
    5 Sejumlah Alumni ITB Kunjungi Pendiri KAMI Syahganda di Bareskrim Polri
    6 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Kembali "Berbagi" di Ramadhan 1442 H
    7 Ratusan Petugas Bandara SSK II Pekanbaru Divaksinasi Massal
    8
    9
    10
     
    Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2019 PT. Mimbar Melayu TBK, All Rights Reserved