www.jurnalriau.co
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
 
Tinjau Pelaksanaan UAS di SMPN 1 Bangko, Bupati Rohil Beri Motivasi Kepada Siswa
Senin, 15-05-2023 - 20:10:44 WIB

TERKAIT:
   
 

Jurnalriau.co | Rohil - Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong SIP didampingi Kepala Dinas Pendidikan Asril Arif melaksanakan peninjauan pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) di SMPN 1 Bangko, Senin (15/5/2023).

Dalam peninjauan ujian akhir sekolah tersebut, Bupati bersama rombongan disambut oleh majelis guru dan para siswa dengan pengalungan bunga dan pencak silat.

Bupati kemudian memasuki beberapa ruang kelas untuk melihat secara langsung pelaksanaan ujian akhir sekolah. Dalam kesempatan itu, tampak Bupati berbincang dengan beberapa siswa dan mengingatkan agar para siswa mengisi setiap pertanyaan dengan baik.

"Alhamdulillah pagi ini kita melaksanakan peninjauan pelaksanaan ujian di SMPN 1 Bagansiapiapi dan kita berharap anak-anak kita ini mampu menjawab setiap soal yang telah diberikan dengan baik," katanya.

Bupati juga memberikan motivasi kepada para siswa agar belajar lebih giat agar dapat menjawab setiap pertanyaan. Sehingga, bisa lulus dengan baik dan menjadi kebanggaan bagi orang tua.

Disamping itu, Bupati juga meminta kepada Kepala sekolah dan seluruh majelis guru untuk agar terus menjaga kualitas belajar para siswa. Sebab, para siswa ini menjadi tanggungjawab sekolah dalam memberikan kualitas pendidikan nya.

Sementara itu, Kepala sekolah SMPN 1 Bagansiapiapi Sudarmiatun menambahkan, ujian akhir sekolah tersebut diikuti sebanyak 308 siswa.

Sudarmiatun berharap, seluruh siswa bisa lulus dengan nilai yang terbaik sehingga bisa diterima ke sekolah-sekolah favorit sesuai dengan impian para siswa dan siswi itu sendiri.

"Mudah-mudahan kedepan anak-anak kita bisa melanjutkan studi nya baik ke SMA maupun SMK favorit," pungkasnya. 



 
Berita Lainnya :
  • Tinjau Pelaksanaan UAS di SMPN 1 Bangko, Bupati Rohil Beri Motivasi Kepada Siswa
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Mantan Camat Tenayan Raya Nilai Penetapan Dirinya Sebagai Tersangka Tidak Prosedural
    2 Ketua SOIna Riau Hj Novilia Kembali Raih Prestasi Membanggakan
    3 Giat Vaksinasi Massal di Premiere Pekanbaru
    Kapolda Riau: Kita Dukung Penuh Program Strategis Nasional Vaksinasi Covid-19
    4 Gelar Pasar Murah, Angkasa Pura Berbagi Sambut Ramadhan 1442 H
    5 Sejumlah Alumni ITB Kunjungi Pendiri KAMI Syahganda di Bareskrim Polri
    6 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Kembali "Berbagi" di Ramadhan 1442 H
    7 Ratusan Petugas Bandara SSK II Pekanbaru Divaksinasi Massal
    8
    9
    10
     
    Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2019 PT. Mimbar Melayu TBK, All Rights Reserved