www.jurnalriau.co
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
 
Berbagi Dihari Idul Adfa, PT SIR dan SSR Salurkan 6 Ekor Sapi Kurban
Selasa, 20-07-2021 - 17:36:41 WIB
Penyerahan Hewan Kurban Oleh PT. SSR dan PT. SIR
TERKAIT:
   
 

JURNALRIAU.CO|INHU - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1442 H, PT. Swakarsa Sawit Raya (SSR) dan PT. Sawit Inti Raya (SIR) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Provinsi Riau, menyalurkan 6 ekor sapi kurban, baik kepada Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu maupun Desa yang berada di Lingkungan Perusahaan.

Kegiatan kurban ini merupakan bentuk rasa syukur perusahaan melalui Direktur Hendry Endy dan Direktris Maria Fransisca Endy, ditengah pandemi Covid-19 masih bisa berbagi kepada sesama.

Secara Simbolis Penyerahan hewan kurban dilakukan Direktur Utama Hendry Endy melalui bagian Humas Aggrian LB Gaol kepada Pemerintah Kabupaten Inhu Dinas Pertanian, penyerahan hewan Qurban merupakan sejalan dengan kebijakan Corporate Social Responsibility (CSR) Perusahaan.

"Alhamdullilah Idul Adha 1442 Hijriah ini PT. SSR dan PT. SIR Kabupaten Indragiri Hulu masih bisa berbagi hewan kurban sebanyak 6 ekor, dan ini sebagai bentuk rasa peduli di tengah pandemi Covid-19," jelas Bagian Humas PT. SSR Aggrian LB Gaol, Senin 19 Juli 2021.

Adapun 6 Ekor Sapi di tujukan, 2 Ekor untuk Desa Talang Jerinjing, Kecamatan Rengat Barat, 1 Ekor untuk Desa Belimbing Kecamatan Batang Gansal, 1 Ekor Desa Dusun Tua Pelang, 1 ekor Deaa Bongkal Malang Kecamatan Kelayang dan 1 ekor Dinas Pertanian dan perikanan Kabupaten Indragiri Hulu.

"Harapan kita dari perusahaan dalam penyaluran hewan qurban untuk masyarakat sekitar dapat memberikan dampak positif dan memberikan kebahagian dalam merayakan hari raya kepada masyarakat yang terdampak covid-19," tutupnya.




Penulis : Son
Redaktur : Emi 




 
Berita Lainnya :
  • Berbagi Dihari Idul Adfa, PT SIR dan SSR Salurkan 6 Ekor Sapi Kurban
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Mantan Camat Tenayan Raya Nilai Penetapan Dirinya Sebagai Tersangka Tidak Prosedural
    2 Giat Vaksinasi Massal di Premiere Pekanbaru
    Kapolda Riau: Kita Dukung Penuh Program Strategis Nasional Vaksinasi Covid-19
    3 Ketua SOIna Riau Hj Novilia Kembali Raih Prestasi Membanggakan
    4 Gelar Pasar Murah, Angkasa Pura Berbagi Sambut Ramadhan 1442 H
    5 Sejumlah Alumni ITB Kunjungi Pendiri KAMI Syahganda di Bareskrim Polri
    6 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Kembali "Berbagi" di Ramadhan 1442 H
    7 Ratusan Petugas Bandara SSK II Pekanbaru Divaksinasi Massal
    8
    9
    10
     
    Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2019 PT. Mimbar Melayu TBK, All Rights Reserved