www.jurnalriau.co
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
 
Wagubri Terima Audiensi MUI Riau yang Sampaikan Program Kemaslahatan Umat
Jumat, 16-04-2021 - 19:03:27 WIB
Wagubri Edy Natar Nasution Menerima Silaturrahmi MUI Riau di Rumah Kediamannya Jalan Bintara Pekanbaru. Jumat (16/4/2021).
TERKAIT:
   
 

JURNALRIAU.CO|PEKANBARU - Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Natar Nasution menerima kunjungan sekaligus silaturrahmi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Riau di rumah kediamannya jalan Bintara Pekanbaru. Jumat (16/4/2021).

Dalam audiensi tersebut Ketua MUI, Ilyas Husti mengatakan bahwa pengetahuan masyarakat tentang Covid-19 masih perlu diperhatikan agar tidak terjadi lagi kesimpangsiuran pemahaman masyarakat, sehingga kegiatan vaksinasi Covid-19 yang merupakan program pemerintah dapat berjalan dengan baik.

Ia menyebutkan ada empat konsep MUI Riau dalam rangka mendukung visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur Riau. Diantaranya yang pertama dalam bidang agama, dengan cara berusaha untuk meyakinkan masyarakat untuk menjadikan persamaan persepsi program pemerintah.

"Seperti menyosialisasikan ke masyarakat, tentang masalah percepatan peralihan dari Bank Riau Kepri konvensional menjadi Bank Riau Kepri Syariah," ujar Ilyas Husti.

Selanjutnya yang Kedua, Ilyas Husti juga menyebutkan akan membuat program MUI Central, ketiga membuat pusat dinasti wisata alam, dan terakhir melakukan sesuai dengan perintah Presiden percepatan mewujudkan badan wakaf Indonesia.

Sosok tokoh agama dari kabupaten Kampar tersebut juga menyebutkan inilah empat hal yang perlu dilakukan MUI Riau nantinya dalam mendukung langkah program pemerintah untuk membuat Riau ini Riau bersatu.

"Kedepannya Insya Allah empat hal ini menjadi program strategis," sebutnya.

Sementara itu, Wagubri Edy Natar Nasution atas nama pemerintah Provinsi Riau sangat mendukung dan menyambut baik adanya pertemuan bersama MUI Riau.

Menurutnya, program ini akan terlaksana dengan baik apabila adanya kerja sama semua pihak di Riau.

Kemudian, dalam kesempatannya Wagubri juga mengajak MUI Riau untuk mensosialisasikan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat serta meminta masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan meski pun sudah adanya program vaksinasi.

"Terima kasih atas kunjungan MUI Riau, mari kita sama-sama membangun Riau" tutupnya.


Redaktur : Rio



 
Berita Lainnya :
  • Wagubri Terima Audiensi MUI Riau yang Sampaikan Program Kemaslahatan Umat
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Mantan Camat Tenayan Raya Nilai Penetapan Dirinya Sebagai Tersangka Tidak Prosedural
    2 Ketua SOIna Riau Hj Novilia Kembali Raih Prestasi Membanggakan
    3 Giat Vaksinasi Massal di Premiere Pekanbaru
    Kapolda Riau: Kita Dukung Penuh Program Strategis Nasional Vaksinasi Covid-19
    4 Gelar Pasar Murah, Angkasa Pura Berbagi Sambut Ramadhan 1442 H
    5 Sejumlah Alumni ITB Kunjungi Pendiri KAMI Syahganda di Bareskrim Polri
    6 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru Kembali "Berbagi" di Ramadhan 1442 H
    7 Ratusan Petugas Bandara SSK II Pekanbaru Divaksinasi Massal
    8
    9
    10
     
    Galeri Foto - Advertorial - Pariwara
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2019 PT. Mimbar Melayu TBK, All Rights Reserved